PENGARUH FAKTOR-FAKTOR EKONOMI MAKRO TERHADAP RETURN SAHAM DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2019

Priyatna, Roni (2021) PENGARUH FAKTOR-FAKTOR EKONOMI MAKRO TERHADAP RETURN SAHAM DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2019. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
abstrak.pdf

Download (302kB)
[img] Text
bab 1.pdf

Download (311kB)

Abstract

Pada era saat ini perkembangan perekonomian merupakan hal yang paling sering dijadikan acuan mengenai perkembangan keadaan suatu negara. Dan sektor terkait dalam hal ini adalah sektor perbankan, asuransi dan pasar modal. Yang cukup berpengaruh adalah sektor perbankan yang berperan terhadap lingkungan ekonomi makro. Indikator ekonomi makro yang seringkali dihubungkan dengan pasar modal adalah nilai tukar dan Produk Domestik Bruto (PDB), selain itu dipengaruhi juga oleh laba rugi perusahaan. Ini merupakan indikator investor memutuskan berinvestasi dengan melihat return saham perusahaan. Penelitian ini meneliti tentang pengaruh faktor-faktor ekonomi makro terhadap return saham dengan profitabilitas sebagai variabel intervening pada perusahaan perbankan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2017-2019. Faktor-faktor ekonomi makro yang digunakan adalah nilai tukar dan prodak domestik bruto (PDB). Populasi dari penelitian ini adalah semua perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2019, dan sampel sejumlah 25 perusahaan dengan tehnik purposive sampling. Data penelitian ini berupa data sekunder yang diperoleh dengan menggunakan motode dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis jalur. Hasil penelitian in menunjukkan bahwa: (1) Nilai tukar tidak berpengaruh terhadap profitabilitas pada perusahaan perbankan; (2) Produk domestik bruto (PDB) tidak berpengaruh terhadap profitabilitas pada perusahaan perbankan; (3) Profitabilitas berpengaruh langsung secara positif terhadap return saham pada perusahaan perbankan; (4) Nilai tukar berpengaruh langsung terhadap return saham melalui profitabilitas (ROA) pada perusahaan perbankan; (5) Produk domestik bruto (PDB) berpengaruh langsung signifikan terhadap return saham melalui profitabilitas (ROA) pada perusahaan perbankan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Management > Financial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 29 Nov 2022 09:50
Last Modified: 29 Nov 2022 09:50
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/1589

Actions (login required)

View Item View Item