Malkisedek, Malkisedek (2019) PENGUJIAN EFISIENSI PASAR MODAL TERHADAP PENGUMUMAN DEVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2014-2017. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.
Text
abstrak.pdf Download (1MB) |
|
Text
bab 1.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji efisiensi pasar bentuk setengah kuat secara keputusan terhadap pengumuman dividen di Bursa Efek Indonesia. Pengujian yang mencakup pengujian kandungan informasi. Jenis penelitian ini adalah event study. Populasi penelitian adalah semua perusahaan manufaktur yang melakukan pengumuman dividen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2017. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling dan terdapat 26 perusahaan yang memenuhi kriteria. Penelitian ini menggunakan uji one sample t-test untuk menguji hipotesis dan model untuk menghitung abnormal return adalah Capital Asset Pricing Model (CAPM). Hasil penelitian menunjukkan adanya kandungan informasi dari pengumuman dividen. Terdapat abnormal return yang signifikan pada t-7 sebesar 0,004, t-1 sebesar 0,029 , t+4 sebesar 0,044 dan t+8 sebesar 0,034. Dalam 30 hari pengujian terdapat 4 hari abnormal return dan 26 hari yang tidak terjadi. Berdasarkan hasil pengujian di atas, dapat disimpulkan bahwa Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia sudah efisien bentuk setengah kuat secara keputusan terhadap pengumuman dividen.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Management > Financial Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1) |
Depositing User: | Tn Andrian Prayudho |
Date Deposited: | 08 Dec 2022 05:49 |
Last Modified: | 08 Dec 2022 05:49 |
URI: | http://repo.usni.ac.id/id/eprint/1695 |
Actions (login required)
View Item |