STRATEGI CUSTOMER SERVICE DALAM MEMPERTAHANKAN LOYALITAS NASABAH (STUDI KASUS PADA PT BANK MANDIRI (PERSERO).Tbk KANTOR KAS JAKARTA ARJUNA)

Ernawati, Henny (2017) STRATEGI CUSTOMER SERVICE DALAM MEMPERTAHANKAN LOYALITAS NASABAH (STUDI KASUS PADA PT BANK MANDIRI (PERSERO).Tbk KANTOR KAS JAKARTA ARJUNA). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
abstrak.pdf

Download (2MB)
[img] Text
bab 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang dalam skripsi ini membahas tentang strategi customer service dalam mempertahankan loyalitas nasabah (studi kasus pada PT Bank Mandiri (Persero).Tbk Kantor Kas Jakarta Arjuna. Saat ini dapat diketahui bahwa perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berdampak pada persaingan dunia usaha yang semakin meningkat, baik perusahaan yang bergerak di bidang industri, perdagangan maupun jasa, terlebih-lebih pada perusahaan perbankan. Kesuksesan dalam persaingan akan dapat dipenuhi apabila perusahaan bisa menciptakan dan mempertahankan nasabah. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui bagaimana Strategi Customer Service dalam Mempertahankan Loyalitas Nasabah (Studi Kasus Pada PT Bank Mandiri (Persero).Tbk Kantor Kas Jakarta Arjuna). Landasan Konseptual dalam penelitian ini adalah customer service, Pelayanan Jiwa Service, Loyalitas, Nasabah. Metodelogi penelitian adalah pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan wawancara mendalam dengan 2 key informant dan 3 informant. Hasil penelitian dari data yang ada, memberikan pelayanan sebaik mungkin dengan menerapkan “Jiwa Service” disetiap kegiatan dalam melayani semua nasabah PT Bank Mandiri Kantor Kas Jakarta Arjuna sebagai salah satu strategi dalam mempertahankan loyalitas nasabah. Kesimpulan sebagai customer service dalam jajaran terdepannya harus mampu menjalankan strateginya dengan baik sehingga memberikan kemudahan kepada para nasabah dan terciptanya kepuasan nasabah yang menunjukan adanya sikap loyal dari nasabah terhadap Bank Mandiri KK Jakarta Arjuna.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Sciences > Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 24 Jan 2023 09:21
Last Modified: 24 Jan 2023 09:21
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/2254

Actions (login required)

View Item View Item