Hadinata, Kristian (2018) PENGARUH EFEKTIFITAS ISI PESAN IKLAN LAYANAN MASYARAKAT “BLINDSPOT MOBIL PENGANGKUT BAHAN BAKAR MINYAK (BBM) PT PERTAMINA” TERHADAP PERILAKU BERKENDARA (Survey pada Komunitas XtraOrdinary). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.
Text
bab 1.pdf Download (1MB) |
|
Text
abstrak.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh penggunaan Iklan Layanan Masyarakat oleh PT Pertamina untuk sosialisasi tentang bahaya dan antisipasi blindspot mobil pengangkut BBM dan juga karna banyaknya kasus pelanggaran lalu lintas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh iklan layanan masyarakat “Blindspot Mobil Pengangkut BBM PT Pertamina” terhadap Perilaku Berkendara komunitas Xtraordinary. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori S-O-R, dengan konsep yang digunakan adalah pengukuran efektifitas pesan Iklan EPIC Model oleh AC Nielsen dan cara berkendara menurut Ditjen Perhubungan Darat (2009). Penelitian ini mengggunakan paradigm positivistik, pendekatan kuantitatif, metode penelitian survey dan sifat penelitian eksplanatif. Pengumpulan data menggunakan sampling aksidental dengan populasi 198 orang dan sampel 66 orang. Hasil Penelitian membuktikan bahwa efektifitas isi pesan iklan memiliki pengaruh terhadap perilaku berkendara sebesar 37,20% dan sisanya sebesar 62,80% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dari hasil penelitian dan kesimpulan, peneliti memberikan sara-saran sebagai masukan untuk PT Pertamina selaku perusahaan yang mengeluarkan iklan dan perusahaan lain yang hendak membuat iklan layanan masyarakat.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Social Sciences > Social Sciences (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1) |
Depositing User: | Tn Andrian Prayudho |
Date Deposited: | 30 Jan 2023 04:11 |
Last Modified: | 30 Jan 2023 04:11 |
URI: | http://repo.usni.ac.id/id/eprint/2335 |
Actions (login required)
View Item |