Siahaan, Natanael P. (2017) ANALISIS KELAYAKAN USAHA ALAT TANGKAP GILLNET DI PERAIRAN SUNGSANG KABUPATEN BANYUASIN SUMATERA SELATAN FEASIBILITY ANALYSIS OF GILLNET FISHING TOOLS IN SUNGSANG BANYUASIN DISTRICT OF SOUTH SUMATERA. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.
Text
cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
bab i.pdf Download (1MB) |
Abstract
Perairan Sungsang merupakan perairan muara dimana pertemuan antara air sungai dan air laut. Secara ekologi perairan estuaria mempunyai ciri khas adanya pengaruh pasang surut air laut dan fluktuasi salinitas, dengan keragaman jenis ikan baik ikan air tawar maupun ikan yang berasal dari laut. Perairan estuaria merupakan sebagai sentra perikanan tangkap di Kabupaten Banyuasin, kegiatan penangkapan menggunakan berbagai alat tangkap baik yang biasa digunakan di perairan sungai maupun yang sering digunakan di perairan laut. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui dan mendeskripsikan hasil tangkapan dan pendapatan nelayan alat tangkap gillnet di perairan Sungsang Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan. 2) Menganalisis kelayakan usaha alat tangkap gillnet di perairan Sungsang Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan. Salah satu alat tangkap yang banyak digunakan oleh nelayan di Perairan Sungsang adalah gillnet. Secara umum gillnet dapat dibagi atas jaring dasar dan jaring permukaan. Sesuai dengan tujuan penangkapan ikan yang tertangkap untuk jaring dasar adalah jenis ikan demersal sedangkan untuk jaring permukaan ikan tertangkap adalah ikan pelagis. Berdasarkan perhitungan penerimaan usaha alat tangkap gillnet dalam waktu satu tahun mendapatkan hasil sebesar Rp 117.600.000 dari jumlah hasil tangkapan dikalikan dengan harga jual ikan. Nelayan mendapat keuntungan pertahun sebesar Rp 37.037.500 dari total penerimaan dikurangi dengan total biaya. Dengan demikian nelayan mendapatkan rata-rata penghasilan RP 3.086.458/bulan.. Usaha penangkapan ikan dengan alat tangkap gillnet di Sungsang perlu dikembangkan kembali, sebab dilihat dari penelitian ini usaha penangkapan ikan dengan alat tangkap gillnet cukup mensejahterakan nelayan. Hasil analisis usaha kriteria investasi dengan cara menghitung nilai NPV. Net B/C dan IRR menunjukkan usaha alat tangkap gillnet layak untuk dijalankan. Dari niali NPV pada tahun ke 5 mendapatkan hasil Rp 69.196.000. Nilai Net B/C bernilai 1.28 hal ini menunjukkan kontribusi manfaat bersih terhadap biaya selama umur usaha 5 tahun dengan tingkat usku bunga 15%. Berdasarkan perhitungan nilai IRR pada tingkat suku bunga 15% yang menyebabkan nilai NPV bernilai nol pada tingkat suku bunga sebesar 19,46%. Saran pada penelitian ini pada usaha alat tangkap gillnet di Sungsang perlu dikembangkan kembali, serta peran dari instansi pemerintahan mengenai perkembangan perikanan tangkap serta infrastruktur di Sungsang perlu diperhatikan lagi, karena dilihat dari segi analisis usaha penangkapan ikan dengan gillnet juga turut membantu perekonomian nelayan tradisional di Sungsang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Agriculture > Aquaculture. Fisheries. Angling |
Divisions: | Fakultas Perikanan > Pemanfaatan Sumber Daya Perikanan (S1) |
Depositing User: | Tn Satrio Wibowo |
Date Deposited: | 23 Feb 2023 07:47 |
Last Modified: | 01 Mar 2023 03:08 |
URI: | http://repo.usni.ac.id/id/eprint/2779 |
Actions (login required)
View Item |