Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

PENGARUH KESADARAN, PENGETAHUAN PERPAJAKAN, KUALITAS PELAYANAN FISKUS, DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PPH PASAL 21 ORANG PRIBADI (Studi Empiris pada Mahasiswa Universitas Satya Negara Indonesia)

Pebrianty, Pebrianty (2022) PENGARUH KESADARAN, PENGETAHUAN PERPAJAKAN, KUALITAS PELAYANAN FISKUS, DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PPH PASAL 21 ORANG PRIBADI (Studi Empiris pada Mahasiswa Universitas Satya Negara Indonesia). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
Pebrianty - BAB I.pdf

Download (155kB)
[img] Text
Pebrianty - ABSTRAK.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak, Pengetahuan Perpajakan, Kualitas Pelayanan Fiskus, Sanksi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak dalam membayar PPh Pasal 21. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Mahasiswa/I Universitas Satya Negara Indonesia. Data yang diperoleh dalam penelitian ini melalui kuisioner yang diisi oleh 95 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisa Statistik Deskriptif, Uji Instrumen Penelitian (yang mana didalamnya terdapat Uji Validitas dan Uji Reliabilitas), Uji Asumsi Klasik (yang mana didalamnya terdapat Uji Normalitas, Uji Multikolonieritas, Uji Heteroskedastisitas, Uji Auto Korelasi), Uji Hipotesis (yang mana didalamnya terdapat Uji t dan Uji F), Analisis Linear Berganda dan Koefisien Determinasi dengan memakai SPSS Versi 22. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dalam analisis statistik menunjukkan bahwa terdapat Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak terhadap Kepatuhan Wajib Pajak, terdapat Pengaruh Pengetahuan Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak, terdapat Pengaruh Kualitas Pelayanan Fiskus terhadap Kepatuhan Wajib Pajak, dan terdapat Pengaruh Sanksi Perpajakan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak. Sedangkan Pengaruh Kesadaran Wajib Pajak, Pengetahuan Perpajakan, Kualitas Pelayanan Fiskus, dan Sanksi Perpajakan secara bersama-sama berpengaruh terhadap Kepatuhan Wajib Pajak sebesar 44,2% sedangkan sisanya sebesar 55,8% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini, seperti e-filling, sosialisasi perpajakan, religiusitas, dan lain- lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Acounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Tn Satrio Wibowo
Date Deposited: 13 Mar 2023 07:30
Last Modified: 13 Mar 2023 07:30
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3089

Actions (login required)

View Item View Item