FILM SEASPIRACY : REPRESENTASI KAMPANYE KESADARAN LINGKUNGAN TERHADAP BAHAYA OVERKONSUMSI IKAN GLOBAL DAN KERUSAKAN EKOSISTEM LAUT

DILLAR, MUHAMMAD (2023) FILM SEASPIRACY : REPRESENTASI KAMPANYE KESADARAN LINGKUNGAN TERHADAP BAHAYA OVERKONSUMSI IKAN GLOBAL DAN KERUSAKAN EKOSISTEM LAUT. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
Skripsi Muhammad Dillar_abstrak.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Muhammad Dillar_bab 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Akhir-akhir ini isu lingkungan telah berkembang menjadi isu hubungan internasional yang cukup tenar salah satu alasannya karena karakter isu lingkungan yang berkembang lintas negara dan global semakin membawa isu tersebut kedalam area studi hubungan internasional. Salah satu permasalahan lingkungan yang juga menjadi sorotan saat ini permasalahan lingkungan laut. Laut adalah salah satu dari 17 tujuan dari Sustainable Development Goals (SDGs) yaitu SDG ke 14 karena laut merupakan salah satu aspek penting bagi kehidupan mahluk hidup di bumi namun, akhir-akhir ini perkembangan kehidupan manusia serta aktivitas manusia yang semakin merusak manusia sehingga kebersihan ekosistem laut tercemar dan berdampak pada biota laut dan manusia. Dengan melihat permasalahan tersebut maka penelitian ini disusun dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran manusia betapa pentingnya menjaga ekosistem laut dengan upaya kesadaran lingkungan melalui kampanye dalam Film Seaspiracy. Penelitian ini diharapkan bermanfaat secara teoritis memberikan masukan terhadap pengembangan studi hubungan internasional dalam studi Lingkungan Hidup Global. Penelitian ini menggunakan teori Green Theory, serta konsep pencemaran laut dan kampanye lingkungan melalui film. Penelitian ini merupakan jenis penilitian analisis naratif, yang dimana penulis menganalisis pesan apa saja yang terkandung dalam Film Seaspiracy dengan menggunakan teknik analisis semiotika milik Ferdinand De Saussure dalam upaya menjaga lingkungan laut, yang mana pesan tersebut dikemas dalam bentuk cerita. Teknik pengumpulan data yang digunakan akan menggunakan metode kualitatif, dimana penulis akan banyak menggunakan ketekunan pengamatan sebagai keabsahan data untuk menemukan ciri-ciri dalam Film Seaspiracy yang relevan dengan permasalahan lingkungan laut yang ada pada saat sekarang ini. Film Seaspiracy berhasil mempresentasikan kampanye kesadaran lingkungan terhadap bahaya overkonsumsi ikan global dan kerusakan ekosistem laut melalui tindakan kampanye yang efektif, audiensi global, kampanye berkelanjutan, dan pengendalian komunikasi (propaganda film).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Political Science > International relations
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional (S1)
Depositing User: Ny Amrita Dyah Lestari
Date Deposited: 16 Mar 2023 06:50
Last Modified: 16 Mar 2023 06:50
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3136

Actions (login required)

View Item View Item