Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

PENYULUHAN MEMBANGUN KEUNGGULAN BERSAING UMKM DI LINGKUNGAN RT002/02, KEBAYORAN LAMA UTARA, KEBAYORAN LAMA, JAKARTA SELATAN

Subagiyo, Subagiyo and Nancy, Lucy and ROHAYATI, LILIS and ANGRAUNU, DEVIRA and RAMADHAN, DIO PRAMESTYA (2023) PENYULUHAN MEMBANGUN KEUNGGULAN BERSAING UMKM DI LINGKUNGAN RT002/02, KEBAYORAN LAMA UTARA, KEBAYORAN LAMA, JAKARTA SELATAN. Working Paper. Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
LAPORAN PkM SUBAGIYO SMT GJL 23-24.pdf

Download (2MB)

Abstract

Adanya perdagangan menciptakan persaingan global menuntut semua pelaku bisnis harus berbenah termasuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). UMKM di Indonesia meruapakn tulang punggung perekeonomian nasional, terutama dalam menciptakan lapangan kerja, penyumbang konstribusi terbesar terhadap Produk Domestik Bruto, dan usaha yang Tangguh dan paling cepat pulih dalam keadaan krisis. Oleh karena itu UMKM dipacu untuk bangkit dan bergerak lebih cepat sehingga mampu dan semakin banyak masuk ke pasar global. Sehingga pemerintah melakukan berbagai terobosan yang dapat meningkatkan kemampaun bersaing para pelaku UMKM, misalnya meningkatkan akses pembiayaan melalui Ultra Mikro sampai Menengah, Pembiayaan melalui KUR, Pendanaan melaluim APBN, Pembiayaan Syariah, dan sebagainya. Di samping itu juga pendampingan kepada pelaku UMKM juga sangat perlu dalam meningkatkan berbagai kompetensi dalam mengelola UMKM, menciptakan produk baru dan produk diterbarukan, meningktkan kualitas produk yang sudah ada, membuat produk baru dari bahan baku kearifan local. Pemerintah juga mengajak berbagai institusi atau Lembaga pemerintah atau swasta untuk memberikan pendapingan nkepada para pelaku UMKM, termasuk Perguruan Tinggi. Pedagang kecil di Lingkungan RT002/02 Kebayoran Lama Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada umumnya belum memahami bagaimana membangun keunggulan bersaing dalam mengahadapi persaingan yang semakin ketat ini. Universitas Satya Ngera Indonesia (USNI) sebagai salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Provinsi DKI ikut bertanggungjawab dalam meningkatkan kemampaun para pedagang kecil atau UMKM dalam mengelola usahanya. Keterlibatan USNI dalam pendampingan pengelolaan UMKM yaitu melalui pelaksanaan kewajiban Tri Dharma Perguran Perguruan Tinggi yaitu Pengabdian kepada Masyarakat (PkM), yaitu melaksanakan “Penyuluhan Membangun Keunggulan Bersaing di Lingkungan RT002/02, Kebayoran Lama Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan".

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: Management > Management (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Ny Amrita Dyah Lestari
Date Deposited: 11 Jan 2024 09:30
Last Modified: 11 Jan 2024 09:32
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3703

Actions (login required)

View Item View Item