Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

PERANCANGAN APLIKASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MENGGUNAKAN METODE WATERFALL

Berliani, Intan (2024) PERANCANGAN APLIKASI ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN MENGGUNAKAN METODE WATERFALL. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
Intan Berliani - 200100010 (ABSTRAK).pdf

Download (7MB)
[img] Text
Intan Berliani - 200100010 (BAB 1).pdf

Download (3MB)

Abstract

Pengelolaan sistem administrasi kependudukan di wilayah Rukun Tetangga 003 Rukun Warga 06 Cilandak Barat masih menggunakan sistem manual, pada saat warga ingin mengajukan permohonan dan pembuatan surat penting warga harus bertemu langsung dengan pengurus RT untuk mengajukan permohonan begitu juga untuk mendapatkan hasil dari proses pengajuan surat warga harus bertemu kembali dengan pengurus RT tentunya hal ini akan mengakibatkan proses administrasi yang tidak efisien dan efektif. Oleh karena itu dibutuhkan sistem administrasi kependudukan yang dapat menghemat dan mempersingkat waktu pengurusannya tanpa bertemu langsung dengan pengurus RT yaitu sistem administrasi berbasis web yang dapat diakses dari mana saja secara online dan prosesnya dapat dipantau secara realtime. Perancangan sistem ini menggunakan metode waterfall sebuah metode yang cocok untuk pengembangan sistem sesuai dengan Analisa kebutuhan. Hasil penelitian ini adalah terciptanya sebuah sistem administrasi kependudukan berbasis web yang dapat digunakan oleh warga secara online sehingga proses pengajuan akan cepat walaupun pengurus RT sedang tidak ada di rumah dan warga dapat memantau langsung proses dari pengajuan surat mereka.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Technology > Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 21 Aug 2024 04:55
Last Modified: 21 Aug 2024 04:55
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3808

Actions (login required)

View Item View Item