MUHHANA, FAUZAN ARDI (2024) RANCANG BANGUN KOTAK AMAL CERDAS BERBASIS IoT (Internet of Things) (STUDI KASUS: MASJID AN - NUR PERUMAHAN GRAHA CIPTA SETU 3 - BEKASI). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.
Text
Fauzan Ardi Muhhana - 190100094 bab 1.pdf Download (146kB) |
|
Text
Fauzan Ardi Muhhana - 190100094 cover.pdf Download (564kB) |
Abstract
Penelitian ini membahas rancang bangun kotak amal cerdas berbasis Internet of Things (IoT) menggunakan mikrokontroler ESP32, sensor warna TCS3200, serta notifikasi otomatis melalui Telegram. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menciptakan kotak amal yang mampu mendeteksi nominal uang berdasarkan warna, kemudian mengirimkan data tersebut secara real-time ke server, dan memberikan notifikasi kepada pengelola melalui aplikasi Telegram. Sistem ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengelolaan donasi. Metode yang digunakan mencakup perancangan perangkat keras dan perangkat lunak, integrasi IoT, serta pengujian fungsionalitas sistem. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kotak amal ini mampu mendeteksi dan mengidentifikasi nominal uang dengan akurasi yang tinggi serta mengirimkan notifikasi secara cepat dan tepat. Implementasi kotak amal cerdas ini diharapkan dapat memudahkan pengelola dalam memonitor dan mengelola dana amal, serta meningkatkan kepercayaan donatur melalui transparansi yang ditawarkan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Technology > Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Tn Satrio Wibowo |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 07:48 |
Last Modified: | 02 Sep 2024 07:56 |
URI: | http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3891 |
Actions (login required)
View Item |