ANALISIS PENGARUH BUDAYA KESELAMATAN KERJA TERHADAP KEPATUHAN PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) PEKERJA DI BAGIAN LABORATORIUM AIR PT UNILAB PERDANA JAKARTA SELATAN

Nurcahyo, Robi (2022) ANALISIS PENGARUH BUDAYA KESELAMATAN KERJA TERHADAP KEPATUHAN PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) PEKERJA DI BAGIAN LABORATORIUM AIR PT UNILAB PERDANA JAKARTA SELATAN. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SATYA NEGARA INDONESIA.

[img] Text
SKRIPSI ROBI NURCAHYO - abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text
SKRIPSI ROBI NURCAHYO - bab 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis mengenai budaya keselamatan (pengetahuan, sikap terhadap peraturan, kepribadian, ketersediaan peralatan, pelatihan, dan motivasi) yang mempengaruhi kepatuhan penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) pekerja di Laboratorium Air PT Unilab Perdana Jakarta Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan format eksplanasi. Populasi penelitian ini adalah pekerja di bagian laboratorium air PT Unilab Perdana Jakarta Selatan yang berjumlah 17 orang. Teknik pengambilan sampel adalah sampel jenuh, yaitu semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Sampel penelitian sebesar 17 pekerja di bagian laboratorium air PT Unilab Perdana Jakarta Selatan. Teknik pengumpulan data penelitian menggunakan kuesioner kepatuhan penggunaan APD pada pekerja sebagai variabel terikat dan pengetahuan, sikap terhadap peraturan, kepribadian, ketersediaan peralatan, pelatihan, motivasi sebagai variabel bebas. Analisis data menggunakan regresi korelasi sederhana, uji t, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, budaya keselamatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan penggunaan APD. Hasil uji t untuk thitung lebih besar dari ttabel yaitu 3,493 > 2,109 pada α = 0,05 dan 2,898 pada α = 0,01. Artinya koefisien korelasi budaya keselamatan terhadap kepatuhan penggunaan APD adalah signifikan. Koefisien determinasi pengaruh budaya keselamatan terhadap kepatuhan penggunaan APD diperoleh dari harga R square sebesar 0,449. Jadi sebesar 44,9% variansi dalam budaya keselamatan dapat dijelaskan dengan variabel kepatuhan penggunaan APD. Dari hasil pengujian hipotesis, maka diperoleh temuan yang menunjukan bahwa budaya keselamatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepatuhan penggunaan APD. Ini berarti, semakin tinggi budaya keselamatan, maka semakin tinggi pula kepatuhan penggunaan APD. Berdasarkan temuan tersebut, maka dapat disimpulkan, apabila ingin ditingkatkan kepatuhan penggunaan APD, maka budaya keselamatan perlu ditingkatkan pula.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Technology > Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Lingkungan (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 05 Jul 2022 07:16
Last Modified: 05 Jul 2022 07:16
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/675

Actions (login required)

View Item View Item