Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

Trend Fashion Hijab Modis di Kalangan Milenial

Fadhilah, Nabila Arfani (2022) Trend Fashion Hijab Modis di Kalangan Milenial. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
bab 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
abstrak.pdf

Download (1MB)

Abstract

Trend fashion selalu mengalami perkembangan dari waktu ke waktu, salah satunya hijab. Saat ini hijab dibentuk dengan berbagai macam model yang modis dalam menunjang penampilan. Fenomena ini menyebabkan munculnya berbagai trend hijab dan perbedaan makna hijab itu sendiri. Hijab sekarang menjadi fenomena majemuk, memegang makna dan konteks yang berbeda, menandakan kepentingan dan simbol yang berbeda, dan juga dapat ditafsirkan sebagai kehadiran dalam komunitas seseorang. Landasan teori dalam penelitian ini yaitu teori interaksi simbolik yang menganggap aktivitas manusia sebagai aktivitas khas berupa komunikasi dengan menggunakan simbol. Interaksi simbolik berfokus pada bagaimana orang membentuk makna dan struktur masyarakat melalui percakapan. Teori ini melihat realitas sosial buatan manusia melalui interaksi makna yang disampaikan secara simbolis. Penelitian ini menggunakan paradigma konstrutivis, pendekatan kualitatif, metode penelitian fenomenologi, bersifat deskriptif. Pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data Miles & Huberman terdiri dari: reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik keabsahan data menggunakan triangulasi. Subyek penelitian yaitu tiga mahasiswi UHAMKA dan dua mahasiswi UMJ. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan hijab masih identik dengan identitas agama dapat membentuk identitas diri. Trend fashion hijab modis memiliki daya tarik sendiri selalu ada perubahan dari waktu ke waktu. Sehingga tampilan hijab modis tidak monoton dan beragam pilihan dari segi warna, bentuk, bahan, dan lainnya. Kaum milenial bebas mengekspresikan hijab modis sesuai keinginannya. Konsep diri ini yang nantinya akan dikomunikasikan kepada individu lain melalui media sehingga terjadi interaksi sosial. Kesimpulan penelitian ini adalah keputusan seseorang dalam menggunakan hijab modis berasal dari faktor internal dan eksternal. Generasi milenial terhadap fashion hijab menjelaskan penggunaan hijab sebagai bentuk citra diri yang cantik, menarik dan bergaya sesuai dengan tren dan perkembangan zaman.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Sciences > Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 02 Sep 2022 01:57
Last Modified: 02 Sep 2022 01:57
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/822

Actions (login required)

View Item View Item