MAKNA ADEGAN ROMANTIS TOKOH UTAMA FILM DILAN 1990 (Perspektif Analisis Semiotika Charles Sanders Pierce)

Sundari, Delvi (2018) MAKNA ADEGAN ROMANTIS TOKOH UTAMA FILM DILAN 1990 (Perspektif Analisis Semiotika Charles Sanders Pierce). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
bab 1.pdf

Download (1MB)
[img] Text
abstrak.pdf

Download (1MB)

Abstract

Film merupakan representasi realita maupun fiksi dalam bentuk visual dengan proses perekamanan gambar yang ditampilkan pada media elektronik sehingga mampu menciptakan ilusi gambar bergerak. Film menjadi media untuk menyampaikan informasi maupun hiburan. Film juga memiliki jenis-jenis tertentu, salah satunya film drama romantis, Pada awal tahun 2018 “Dilan 1990” film karya Fajar Bustomi yang mengadaptasi novel karya Pidi Baiq merupakan film drama romantis yang sukses menarik perhatian masyarakat, film ini bertemakan tentang dua pelajar SMA Bandung yang menjalani percintaan remaja. Dalam penelitian ini penulis bertujuan untuk menganalisa makna ikon, indeks dan simbol perilaku romantisme tokoh utama di film Dilan 1990. Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis semiotika Charles Sanders Pierce yang menggunakan dimensi ikon, indeks, dan simbol sebagai pemetaan dalam melihat makana perilaku tokoh utama film “Dilan 1990”. Analisis semiotika biasanya diterapkan pada citra atau teks visual. Metode ini melibatkan pernyataan-pernyataan dalam kata-kata tentang bagaimana citra bekerja, dengan mengaitkan mereka pada struktur ideologis yang mengorganisasi makna. Selain itu, dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif pendekatan deskriptif dengan konstruktivisme. Selain itu, dengan adanya pesan analisa film ini, data dapat dimanfaatkan masyrakat untuk menjadi dasar dalam menganalisa pesan-pesan yang lebih luas pada film.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Social Sciences > Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 30 Jan 2023 02:02
Last Modified: 30 Jan 2023 02:02
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/2308

Actions (login required)

View Item View Item