BERNANDUS, JOSE (2023) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PT HANKOOK TIRE INDONESIA. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.
Text
Cover-Jose Bernandus-041701503125216.pdf Download (559kB) |
|
Text
BAB I-Jose Bernandus-041701503125216.pdf Download (339kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Gaya Kepemimpinan Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Motivasi Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada PT. Hankook Tire Indonesia. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara, dengan instrumen penelitiannya adalah kuesioner. Data yang diperoleh dianalisa secara kualitatif dan kuantitatif melalui uji validitas dan uji realibilitas. Sementara analisa data dilakukan dengan melalui analisa regresi linier sederhana, regresi linier berganda, Uji t, Uji F dan analisis jalur. Jumlah sampel yang diolah adalah 50 responden dari karyawan PT.Hankook Tire Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan berpengaruh langsung dan signifikan terhadap motivasi kerja, variabel lingkungan kerja berpengaruh langsung dan signifikan terhadap motivasi kerja, variabel gaya kepemimpinan tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan, variabel lingkungan kerja tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan, variabel motivasi kerja tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan, variabel gaya kepemimpinan berpengaruh tidak langsung dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja, variabel lingkungan kerja berpengaruh tidak langsung dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui motivasi kerja.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Management > Management (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1) |
Depositing User: | Tn Satrio Wibowo |
Date Deposited: | 23 Aug 2023 10:16 |
Last Modified: | 23 Aug 2023 10:16 |
URI: | http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3312 |
Actions (login required)
View Item |