Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

REPRESENTASI CITRA DIRI DAN DISKIRIMINASI RASIAL DALAM FILM “NGENEST” KARYA ERNEST PRAKASA

WULANDARI, DHEA PRAJA (2024) REPRESENTASI CITRA DIRI DAN DISKIRIMINASI RASIAL DALAM FILM “NGENEST” KARYA ERNEST PRAKASA. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SATYA NEGARA INDONESIA.

[img] Text (ABSTRAK)
Dhea Praja Wulandari(ABSTRAK) - 190900018.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (4MB)
[img] Text (BAB 1)
Dhea Praja Wulandari(BAB 1) - 190900018.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji representasi citra diri dan diskriminasi rasial dalam film Ngenest karya Ernest Prakasa, Film ini menggambarkan pengalaman pribadi Ernest sebagai seorang warga negara Indonesia keturunan Tionghoa, yang menghadapi berbagai stereotip dan tantangan identitas. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengalaman diskriminasi rasial mempengaruhi pembentukan dan perkembangan citra diri tokoh utama, yang secara langsung dialami oleh peran utamanya yaitu Ernest Prakasa dalam film “Ngenest.” Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif paradigma ini adalah konstruktivis dan metode analisis semiotika model John Fiske untuk mengkaji representasi citra diri dan diskiriminasi rasial dengan melihat dari level representasi, level realitas, dan ideologi dalam film Ngenest. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori konstruksi realitas sosial yang digunakan untuk menggambarkan dan menjelaskan permasalahan yang terdapat dalam scene-scene film tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ngenest secara efektif menggambarkan pergulatan identitas etnis, sekaligus memperlihatkan bagaimana diskriminasi rasial masih menjadi tantangan signifikan dalam masyarakat. Penelitian ini memberikan wawasan tentang dinamika identitas etnis dan peran media dalam membentuk persepsi publik. Kesimpulan penelitian ini menekankan pentingnya representasi yang akurat dan beragam dalam media untuk menciptakan pemahaman yang lebih inklusif tentang identitas etnis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Comunication
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Nn Nilam Cahya
Date Deposited: 03 Oct 2024 08:33
Last Modified: 03 Oct 2024 08:33
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/4089

Actions (login required)

View Item View Item