Pengaruh Pajak, Tunneling Incentive dan Mekanisme Bonus Terhadap Penerapan Transfer Pricing (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Periode 2018 - 2020)

Delphiolanda, Helga (2022) Pengaruh Pajak, Tunneling Incentive dan Mekanisme Bonus Terhadap Penerapan Transfer Pricing (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI Periode 2018 - 2020). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SATYA NEGARA INDONESIA.

[img] Text
Skripsi Helga Delphiolanda - 200570001 - abstrak.pdf

Download (9MB)
[img] Text
Skripsi Helga Delphiolanda - 200570001 - BAB 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Transfer pricing adalah harga yang terkandung pada setiap produk atau jasa dari satu divisi yang di transfer ke divisi yang lain dalam perusahaan yang sama atau antar perusahaan yang mempunyai hubungan istimewa. Namun seiring berkembangnya perusahaan, maka perusahaan akan cenderung melakukan transfer pricing dengan tujuan untuk menekan biaya pajak dan akan meningkatkan laba perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Pajak, Tunneling Incentive dan mekanisme bonus terhadap penerapan transfer pricing. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2018-2020. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang berasal dari laporan keungan Bursa Efek Indonesia dan Website Perusahaan. Perusahaan Sampel ditentukan dengan metode purposive sampling sehingga diperoleh 144 data yang dijadikan sampel. Analisis data menggunakan metode analisis regressi logistik dengan bantuan sistem SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukan secara parsial, pajak dan tunneling incentive berpengaruh terhadap penerapan transfer pricing sedangkan mekanisme bonus tidak berpengaruh. Dan Secara simultan pajak, tunneling incentive dan mekanisme bonus berpengaruh terhadap penerapan transfer pricing.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Acounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Ny Amrita Dyah Lestari
Date Deposited: 29 Jun 2022 07:25
Last Modified: 29 Jun 2022 07:25
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/602

Actions (login required)

View Item View Item