Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

PENGARUH PENAMBAHAN EFFECTIVE MICROORGANISMS (EM-4) TERHADAP KUALITAS LIMBAH CAIR TAHU DENGAN TEKNIK AERASI

Sari, Selvi Ayu (2021) PENGARUH PENAMBAHAN EFFECTIVE MICROORGANISMS (EM-4) TERHADAP KUALITAS LIMBAH CAIR TAHU DENGAN TEKNIK AERASI. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS SATYA NEGARA INDONESIA.

[img] Text
SKRIPSI SELVI AYU SARI_Abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text
SKRIPSI SELVI AYU SARI bab 1.pdf

Download (635kB)

Abstract

Perkembangan industri dapat meningkatkan pencemaran lingkungan salah satunya adalah Limbah dari Industri Tahu. Industri Tahu merupakan salah satu industri makanan khas Indonesia yang sering dijumpai. Industri tahu menghasilkan limbah berupa limbah padat atau limbah cair. Banyaknya industri tahu yang tidak melakukan pengolahan limbah cair mengakibatkan terjadinya pencemaran lingkungan di perairan, oleh karena itu diperlukan alternatif dalam pengolahan limbah cair salah satunya menggunakan Effective Microorganisms (EM-4). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan larutan EM-4 dalam menurunkan parameter pencemar pada limbah cair tahu. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui penurunan kadar pencemar pada limbah cair tahu dengan pengolahan limbah menggunakan larutan Effective Microorganisms (EM-4) menggunakan teknik aerasi dengan variasi waktu tinggal adalah 1 hari, 3 hari, 5 hari, 8 hari. Hasil penelitian menunjukan adanya penurunan kadar pencemar BOD terbesar dengan menggunakan EM4 pada waktu tinggal hari ke 8 dengan nilai BOD 4218,82 mg/L (75,20%), COD 6341,70 mg/L (70,87%), meningkatkan pH menjadi 7,6, untuk penurunan terbesar parameter Kekeruhan dan TDS terjadi pada hari ke-5 yaitu Kekeruhan sebesar 446,67 NTU (44,5%) dan TDS sebesar 864,67 mg/L (11,23%), dan terjadi kenaikan kadar Kekeruhan dan TDS pada hari ke-8 dengan nilai Kekeruhan sebesar 481 NTU (40,25%) TDS sebesar 865 mg/L (11,19%) kenaikan kadar Kekeruhan dan TDS diduga diakibatkan karena adanya kesalahan pada saat preparasi sampel , terdapat kurangnya sarana prasarana yang tepat saat melakukan analisa, terjadinya kontaminan, terdapatnya jamur miselium pada sampel. Analisis data menggunakan Regresi Linear Sederhana pengujian ANOVA signifikan α = 0,05 (5%) dan dilakukan Uji Hipotesis variansi (Uji F) selang kepercayaan 95%, hasil tersebut menunjukan adanya pengaruh signifikan variasi waktu terhadap penurunan kadar BOD, COD, Kekeruhan, dan TDS. Hasil pengolahan masih melebihi baku mutu, disarankan sebelum pengolahan secara aerob dapat dilakukan uji anaerob terlebih dahulu serta melelakukan treatment lebih lanjut untuk mendapatkan kadar BOD dan COD dibawah baku mutu dan mendapatkan hasil pengolahan yang baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Technology > Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Lingkungan (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 20 Dec 2021 07:39
Last Modified: 20 Dec 2021 07:39
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/536

Actions (login required)

View Item View Item