PERLAWANAN STANDAR KETAMPANAN PADA LAKI-LAKI DALAM IKLAN MS GLOW FOR MEN VERSI MARSHEL WIDIANTO X BABE CABIITA

Elissa, Diyana (2023) PERLAWANAN STANDAR KETAMPANAN PADA LAKI-LAKI DALAM IKLAN MS GLOW FOR MEN VERSI MARSHEL WIDIANTO X BABE CABIITA. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI FULLTEXT DIYANA ELISSA_bab 1.pdf

Download (188kB)
[img] Text
SKRIPSI FULLTEXT DIYANA ELISSA_abstrak.pdf

Download (470kB)

Abstract

Kemajuan teknologi berdampak pada gaya hidup, perilaku manusia dan memudahkan manusia diera digitalisasi sebagai alat komunikasi massa. Media massa menampilkan dunia yang lebih inklusif, secara tidak disengaja telah menciptakan lanskap media sosial yang bias dan terjadinya pembentukan citra lingkungan sosial yang timpang. Media yang mendistorsi persepsi masyarakat tentang realitas dan memaksa mereka untuk menampilkan apa yang telah terbentuk dalam standar ketampanan merupakan landasan bagi pengembangan standar ketampanan pada laki-laki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana iklan MS Glow for men Versi Marshel Widianto X Babe Cabiita mematahkan stigma standar ketampanan di masyarakat maupun media. Menggunakan teori dramatisme. Penelitian ini menggunakan paradigma kritis, menggunakan pendekatan kualitatif, metode pentad analisis Keneth Burke, sifat eksploratif. Data yang dikumpilkan melalui data primer yaitu potongan scene dan sekunder diperoleh dari literatur, dokumentasi, jurnal, dan sebagainya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada elemen pentad sikap merupakan elemen yang menonjol dalam tindakan yang ditampilkan pada iklan MS Glow for Men versi Marshel Widianto dan Babe Cabiita. Hal tersebut adanya perbedaan sikap yang ditampilkan antara layar depan dan layar belakang kehidupan sehari-hari tokoh utama sehingga dapat dikatakan bahwa tampan tidak hanya dari tampilan fisik melainkan tampan bisa dilihat dari dalam diri seseorang yakni cara seseorang bersikap dan memiliki karakter yang baik dalam bermasyarakat. Elemen pentad agen dan adegan merupakan elemen yang menonjol dan berpengaruh. Menampilkan aktor yang berprofesi tidak biasanya di dalam iklan produk perawatan wajah dan menampilkan seorang komika yang memiliki kulit sawo matang, perawakan rendah, bertubuh gemuk dan rambut keriting. hal tersebut dapat mendobrak standar ketampanan yang sudah ada di masyarakat maupun media.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Comunication
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 06 Oct 2023 08:57
Last Modified: 06 Oct 2023 08:57
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3604

Actions (login required)

View Item View Item