Nazlah, Regi Octa (2024) KONSTRUKSI SOSIAL CITRA PEREMPUAN DALAM AKUN INSTAGRAM @SCARLETT_WHITENING (Analisis Semiotika Ferdinand De Saussure). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.
Text
REGI OCTA NAZLAH - 190900068_abstrak.pdf Download (5MB) |
|
Text
REGI OCTA NAZLAH - 190900068_bab 1.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini mengkaji citra prempuan yang dikonstruksikan secara sosial melalui akun instagram @scarllet whitening. Citra perempuan sendiri didefinisikan sebagai semua wujud gambaran mental spiritual dan tingkah laku keseharian yang terekspresikan oleh wanita Indonesia. Teori yang digunakan adalah teori konstruksi realitas sosial. Selainitu teori yang digunakan adalah teori konstruksi realitas media meneliti bagaimana media membentuk persepsi realitas bagi pembaca dan pemirsa. Desain penelitian yang digunakan penulis dengan menggunakan paradigma konstruktivis, pendeketan kualitatif dengan metode analisis Semiotika Ferdinand De Saussure, sifat penelitian deskriptif, teknik pengumpulan data dokumentasi, dan teknik analisis data semiotika Ferdinand De Saussure tentang konstruksi citra wanita melalui akun instagram @scarllet_whitening. Hasil penelitian adalah Scarlett_whitening dengan tagline “Reveal Your Beauty" mencoba menginspirasi perempuan Indonesia untuk mengeksplorasi penggunaan skincare kulit menjadi glowing dan berani serta percaya diri dengan tujuan agar mereka bisa tampil seperti wanita Korea yang putih dan glowing. Jadi, konstruksi citra perempuan ideal dalam iklan kecantikan merupakan hasil dari interaksi antara konstruksi media dan konstruksi sosial. Konstruksi ini memiliki dampak negatif pada perempuan dan perlu dikritisi dan dilawan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Comunication |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1) |
Depositing User: | Tn Andrian Prayudho |
Date Deposited: | 29 Feb 2024 02:38 |
Last Modified: | 29 Feb 2024 02:38 |
URI: | http://repo.usni.ac.id/id/eprint/3731 |
Actions (login required)
View Item |