Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN LOKASI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (PRODUK NASI BEBEK MADURA KEBAYORAN LAMA)

Isnantoro, Nicko (2017) ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN LOKASI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (PRODUK NASI BEBEK MADURA KEBAYORAN LAMA). Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text
bab 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, harga dan lokasi secara simultan maupun parsial terhadap keputusan pembelian di Nasi Bebek Madura Kebayoran Lama. Responden dalam penelitian ini adalah konsumen di Nasi Bebek Madura Kebayoran Lama. Metode penentuan sampel yang digunakan adalah metode accidental sampling. Jumlah sampel penelitian berjumlah 60 responden. Data penelitian diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner terhadap responden. Pengujian hipotesis penelitian dilakukan dengan analisis regresi linier berganda. Hasil pengujian menunjukan variabel kualitas produk, harga dan lokasi secara bersama-sama terhadap keputusan pembelian di Nasi Bebek Madura Kebayoran Lama adalah signifikan. Besarnya sumbangan pengaruh variabel tersebut sebesar 38,6%. Hasil pengujian secara parsial menunjukan masing-masing variabel kualitas produk, harga dan lokasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian di Nasi Bebek Madura Kebayoran Lama. Kondisi ini diindikasikan dengan perolehan tingkat signifikansi masing-masing variabel tersebut ≤ 5%. Manajemen Nasi Bebek Madura Kebayoran Lama, disarankan untuk lebih ditingkatkan strategi kualitas produk, harga dan lokasi agar ada rasa ingin membeli lagi bagi para pelanggannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Management > Financial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Tn Andrian Prayudho
Date Deposited: 15 Dec 2022 10:20
Last Modified: 15 Dec 2022 10:20
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/1836

Actions (login required)

View Item View Item