Search for collections on Repository Universitas Satya Negara Indonesia

PENGARUH KOMUNIKASI ANTARPERSONAL TERHADAP PEMENUHAN LAYANAN INFORMASI PENGHUNI DI APARTEMENT PAKUBUWONO JAKARTA

Atmaja, Bima Tri (2024) PENGARUH KOMUNIKASI ANTARPERSONAL TERHADAP PEMENUHAN LAYANAN INFORMASI PENGHUNI DI APARTEMENT PAKUBUWONO JAKARTA. Undergraduate thesis, Universitas Satya Negara Indonesia.

[img] Text
Bima Tri Atmaja - 190970011 bab 1.pdf

Download (740kB)
[img] Text
Bima Tri Atmaja - 190970011 cover.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi antar personal terhadap pemenuhan layanan informasi penghuni apartement. Teori yang digunakan adalah teori hubungan interpersonal dimana dalam teori tersebut berasumsi bahwa hubungan antar manusia yang masing masing saling membutuhkan dan memperoleh keuntungan. Paradigma yang digunakan dalam penelitian ini adalah paradigma positivisme, menggunakan pendekatan kuantitatif, metode survei, sifat penelitian eksplanatif. Jumlah populasi sebanyak 550 penghuni Apartement Pakubuwono Signature dan sampel sebanyak 84, analisis data menggunakan korelasi dan analisis determinasi. Dalam uji korelasi nilai signifikansi 0,000 dan nilai Pearson Correlation 0,845, nilai dalam uji koefisien determinasi adalah 0,714 atau 71,4%, dalam uji regresi nilai x adalah 0,707 dalam uji persial (T) nilai signifikansi 0,000 dan nilai thitung 25,986. Terdapat korelasi yang sangat kuat antara variabel X dan Y yang dimana terdapat pengaruh komunikasi antar personal terhadap pemenuhan layanan informasi penghuni apartement. Hasil uji korelasi dan uji regresi menunjukkan bahwa komunikasi antar personal secara signifikan mempengaruhi pemenuhan pelayanan informasi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Comunication
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Tn Satrio Wibowo
Date Deposited: 04 Oct 2024 14:38
Last Modified: 04 Oct 2024 14:38
URI: http://repo.usni.ac.id/id/eprint/4109

Actions (login required)

View Item View Item